Tuesday, January 24, 2012

Ayo Dukung Agnes Monica Di Ajang Shorty Awards



Agnes Monica, penyanyi kebanggan masyarakat Indonesia ini semakin serius untuk terjun ke dunia hiburan Internasional. Sebelumnya, Agnes Monica berhasil masuk dalam ajang penghargaan musik Jpop Internasional Music Awards 2012. Dia mendapat tiga nominasi, yakni Best Music Video (Paralyred), Best Album (Agnes is My Name) dan Best Use of Social Media (Facebook, Twitter). Sekarang Agnes Monica kembali masuk ke dalam ajang Internasional Shorty Awards.





Pelantun lagu Paralyred ini memang sudah diakui oleh masyarakat dunia tentang totalitasnya dalam dunia musik. Kita sebagai masyarakat Indonesia tentunya sangat bangga tentang prestasi yang diraih oleh Agnes Monica. Sebagai satu-satunya perwakilan penyanyi Indonesia di ajang Shorty Awards, kita sepatutnya untuk memberi dukungan kepada Agnes Monica.

Dalam ajang internasional Shorty Awards, Agnes Monica masuk dalam kategori Best Singer, Best Music, Best Actress, Best Fashion, dan Best News. Namun diantara seua kategori yang Agnes Monica ikuti, dukungan paling banyak terhadapa Agnes Monica berada di kategori Best Singer. Sampai saat ini dia mendapatkan dukungan sebanyak 3.680, dia berada di bawah Justin Bieber sebanyak 4.676 dukungan.

Ajang Internasional Shorty Awards merupakan sebuah penghargaan yang diberikan kepada para pengguna situs micro blogging seperti Twitter yang telah berhasil memberikan pengaruh kepada masyarakat dan untuk menghormati kerja keras yang telah dilakukan para artis. Penghargaan ini bisa dipilih langsung oleh semua pengguna Twitter dimana saja oleh semua orang di dunia. Ajang Shorty Awards ini sendiri akan dilaksanakan pada akhir Maret 2012 mendatang di New York City.

Tentunya kita sebagai masyarakat Indonesia perlulah untuk mendukung Agnes Monica agar dapat meraih setidaknya salah satu dari kategori dalam ajang Shorty Award itu. Dan jika anda ingin Agnes Monica berhasil memenangkannya anda bisa langsung memberi dukungan dengan klik di sini untuk memilih Agnes Monica.





Untuk itulah, ayo bersama-sama kita dukung Agnes Monica di ajang Shorty Awards yang telah berjuang mengharumkan nama Indonesa di ajang Internasional. Jika Agnes Monica juara, tentunya kita sangat bangga bukan atas prestasi yang diraih oleh Agnes Monica tersebut. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi anda dan terima kasih banyak.

No comments:

Post a Comment