Friday, September 28, 2012

Heboh, Bengkoang Raksasa Ditemukan di Dusun Suka Cinta, Pagaralam

BERNGKUANG_RAKSASA.jpg
Warga Dusun Suka Cinta, Kelurahan Atung Bungsu, Kecamatan Dempo Selatan beberapa hari ini dihebohkan dengan penemuan buah Bengkong raksasa. Buah seberat 25 kilogram ini pertama ditemukan Suhatmansyah (62) warga Dusun Suka Cinta.

Suhatman menemukan bengkong tersebut dihalaman rumahnya. Saat itu pihaknya baru hendak menanam bengkong, namun saat sedang menggali tanah dia menemukan buah bengkoang raksasa tersebut. Penemuan bengkoang pun sontak membuat warga sekitar heboh, karena biasanya berat umbi bengkong tidak lebih dari 1 Kilogram.

Informasi yang dihimpun Sripoku.com, Jumat (28/9/2012) menyebutkan, sejak ditemukannya buah bengkong raksasa, Kamis (27/9/2012), rumah Suhatman terus dikunjungi warga untuk melihat keanehan tersebut. Bahkan ada sejumlah warga yang rela datang dari jauh untuk melihatnya.

"Saat itu saya hendak menaman Bengkoang dihalaman rumah saya. Namun tiba-tiba saja setelah melakukan penggalian saya menemukan bengkoang besar yang beratnya 25 kilogram," ujarnya.

Bengkuang raksasa memiliki tinggi 40 centimeter dan lebar 36 cm serta berat 25 kilogram. Memang sebelumnya Suhatman sudah memanen bengkoang sejak 6 bulan lalu.


sumber

                                                                DOWNLOAD VIDEO

No comments:

Post a Comment