Berbagi Pengalaman tentang Sepeda Motor Irit Harga Terbaik Cuma Honda
Cerita Sepeda Motor Injeksi Irit Harga Terbaik Cuma Honda - Kita awali artikel ini dengan pengalaman pertama saya dengan sepeda motor yang bernama Honda. Awal mula belajar motor pertama kali ketika menduduki kelas 1 SMU. Waktu itu saya malu, "kok sudah besar tidak bisa naik motor, masak kalah dengan anak kecil." Pada suatu hari saya diajak om kerumah temannya, dan ketika itu saya di tinggal sendirian di luar, untungnya kunci motornya di tancepin bergantung. Sambil lirik kiri-kanan dan terlihat om masih asyik ngobrol dengan temannya tiba-tiba tangan saya terasa gatal ingin starter sepeda motor yang ane tunggangin, ohya sepeda motor tersebut merk Honda Legenda seingat saya. Langsung deh saya starter sepeda motor honda ini dan tiba-tiba burrrrrrrrrrrrrrrrrrr gubraaaaaaak, ternyata ketika dihidupin perseneleng gigi nya masih masuk. Dengan sedikit gas, motor dah melaju kencang dengan membawa tubuh krempeng saya yang di depannya ada parit. Untukng ada tanamam pembatas parit, sehingga saya dan motor honda selamet. :)Logo Kontes Sepesa Motor Honda |
Nah pengalaman diatas sekitar tahun 2000an, saat ini honda membuat klaim Sepeda Motor Injeksi Irit Harga Terbaik Cuma Honda, benarkah? Kalau menurut saya pribadi (bukan tendensi bisnis atau karena alasan suatu hal, pen) dan ini murni pendapat saya tentang sepeda motor honda, "Meskipun honda tidak menggunakan tekonologi injeksi atau yang sekarang di kenal denganTeknologi Programmed Fuel Injection (PGM-FI), tetap menjadi yang teririt dan terbaik. Saya merasakan dan saya menggunakannya sejak pertama kali merantau di Yogyakarta, meski saat ini motor saya saat ini terbilang Jadul Honda Star 86, tapi masih terasa baik, perawatannya mudah dan kecepatannya yang stabil. Anda tentu tahu bagiamana menjadi seorang perantau bukan? Hidup irit dan sederhana baik untuk makan maupun transportasi. Dua tahun pertama saya tidak mempunyai apa-apa, untuk transportasi saja menggunakan vasilititas kantor. Akhirnya kemudian saya benar-benar bisa merasakan bisa membeli sepeda motor pertama kali dengan hasil keringat sendiri. Dengan menyesuaikan kondisi dana dan perhitungan biaya bensin dan perawatan dan jatuh pilihan saya kepada Honda Star 86. Ternyata dugaan saya tepat honda membuat kantong saya irit hanya Bensin Rp. 10.000,- (bensin Rp. 4.500/liter) bisa bertahan sampai seminggu lebih untuk mobilitas yang lumayan padat waktu itu. Hanya bertahan beberapa bulan memiliki motor honda Star 86 akhirnya karena masalah utang piutang motor dengan teman motor tersebut di lego tukar tambah hehe. Tidak sampai 2 juta sisa hasil motor tersebut akhirnya saya belikan motor yang mencukupi dana. Ingat, seorang perantau nekat punya motto "Sederhana dan Irit" dan saat itu yang saya idamkan produk Honda. Akhirnya saya melirik produk mbah nya honda yaitu "Honda 70" kalau di Yogyakarta dikenal dengan nama si "Pitung" singkatan dari Honda Pituh Puluh (Honda tuju puluh). Anda juga jangan mengira motor ini boros, tapi selama saya menggunakan motor ini juga terbilang irit BBM dan masih bandel. Dan itupun hanya bertahan beberapa bulan, karena sengaja saya jual karena rencana mau ke Lampung meskipun tidak Jadi.
Semua barang dan motorpun sudah ludes terjual untuk berangkat ke Lampung. Ternyata rencana tinggal rencana, ujung-ujungnya kembali lagi ke Yogyakarta memulai kehidupan dan Nol hehehe...
Akhirnya dapat juga pekerjaan dengan gaji cukup, tidak lupa menabung buat beli motor. Karena motor sangat penting untuk Aktivitas saat ini, buat anter istri periksa ke Bidan, buat lembur kerja, buat kepasar. Kan gak lucu kalau tiap hari kemana-mana pinjem sepeda motor temen hehe... Beberapa bulan sudah terkumpul juga uang dan bertepatan dengan rencana kenaikan harga BBM bulan lalu. Setelah konsultasi dengan istri untuk beli sepeda motor terbaik keluarga dan jatuhlah kembali kepada Sepeda Motor Irit terbaik cuma honda. Mau tahu mereknya, seperti kamus tahun lalu "Hidup sederhana dan Irit" hehehe... Honda Star 1986. Jangan salah sob saat ini menjadi teman setia untuk kerja loh, butuh bensin hanya Rp. 10.000 seminggu lebih, pasti ngiri kan? Irit banget meskipun tanpa PGM-FI. Makanya saya akui apabila menggunakan teknologi PGM-FI, Sepeda Motor Injeksi Irit Harga Terbaik Cuma Honda.
Sepeda Motor Honda |
No comments:
Post a Comment