Terletak di Padukuhan Menggoran, kecamatan Playen, Gunungkidul, tempat wisata ini berdekatan dengan lokasi wisata lain, yakni Gua Rancang Kencono. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 80 meter dan berada tepat di tepi Sungai Oyo.
Sri Gethuk memiliki nama lain Air Terjun Slempret. Keunikan air terjun ini karena bercabang pada dua celah tebing dan muncul dari sela-sela tebing 'karst' yang gersang. Ada tiga sumber mata air yang menyembur di sekitar air terjun Sri Gethuk, yaitu mata air Dung Poh, Ngandong dan Ngumbul yang mempunyai rata-rata debit air 30 sempai dengan 60 liter per detik.
Karena pontensinya yang luar biasa, Sri Gethuk akan dikembangkan sebagai objek wisata terpadu yang meliputi Goa Rancang Kencana, Air Terjun Sri Gethuk, situs purbakala, pemacingan dan juga bumi perkemahan dalam satu area di Dusun Menggoran, Desa Bleberan yang dikelola oleh masyarakat desa setempat.
Untuk masuk ke ogjek wisata Air Terjun Sri Gethuk, pengunjung cukup mengeluarkan uang Rp3000. Selain itu, perlu juga disiapkan Rp5000 untuk tarif sewa perahu per orang, dan Rp2000 untuk menyewa ban apabila ingin bermain air atau berenang di sungai.
DOWNLOAD VIDEO
No comments:
Post a Comment